Tips Simpel Kitchen Set Minimalis

Tips Simpel Kitchen Set Minimalis

interiorrumah.asia Pada artikel kali ini kami akan memberikan artikel mengenai  Tips Simpel Kitchen Set Minimalis. Berikut ini artikel yang memberikan ulasan dan pembahasan mengenai Tips Simpel Kitchen Set Minimalis

Memiliki rumah yang berukuran sederhana menjadi tantangan tersendiri saat kamu akan menata ruangan di dalamnya. Salah satu kendala tersebut adalah bagaimana mencari cara untuk menata kitchen set minimalis agar dapat berfungsi secara optimal. Jika saat ini kamu juga memiliki permasalahan sama seperti yang disebutkan di atas. Jangan bingung karena kami akan memberikan tips bermanfaat untuk menata kitchen set minimalis!

1. Atur Urutan Kitchen Set Minimalis Dengan Benar dan Efektif
Tips atau cara yang pertama saat menata kitchen set minimalis adalah dengan menempatkan urutan yang tepat. Urutkan penempatan barang agar efektif digunakan saat akan memasak. Sebagai contohnya penempatan wastafel yang akan bermanfaat untuk mencuci bahan makanan yang akan dimasak, kemudian ada meja untuk memotong sayur dan bahan masakan lainnya.Setelah itu kamu bisa menampatkan kompor untuk memasak atau oven, selanjutnya kamu tinggal menempatkan tempat penyimpanan bumbu-bumbu masak dan yang lainnya. Mengapa mengurutkan kitchen set minimalis ini sangat penting dan diperlukan?Urutan yang benar akan lebih memudahkan kamu saat akan mengerjakan sesuatu di dalam dapur. Sehingga tidak harus bolak-balik di dalam dapur yang menjadi tidak efektif untuk kamu lakukan. Selain memudahkan, kitchen set minimalis yang diatur dengan baik akan lebih memudahkan kamu saat akan membutuhkan berbagai peralatan yang akan digunakan.

2. Gunakan Bahan Pembuat Kitchen Set Minimalis yang Kuat
Meskipun kamu memiliki ukuran kitchen set minimalis bukan berarti kamu tidak harus memperhatikan bahan pembuat kitchen set yang ada. Pemilihan bahan kitchen set bermanfaat agar kitchen set yang kamu miliki tahan lama dan dapat digunakan dalam waktu yang lama. Beberapa material kitchen set yang bisa kamu pilih adalah yang berbahan dari kayu solid (hardwood) dan juga stainless steel. Memilih material kitchen set yang tepat sangat penting.

3. Pilih Warna yang Pas
Mengapa pemilihan warna kitchen set minimalis perlu kamu pertimbangkan? Bukannya warna tergantung selera pemilik kitchen set tersebut? Pemilihan warna akan berpengaruh terhadap kesan yang luas dan lapang dari kitchen set minimalis. Kamu bisa menerapkan warna kitchen set dengan warna yang terang seperti putih dan yang lainnya. Jika kamu ingin menggunakan warna yang lebih gelap pastikan hanya pada bagian tertentu saja yang diaplikasikan pada kitchen set minimalis.

4. Perhatikan Ukuran Perabot untuk Diletakkan
Dengan ukuran dapur dan kitchen set minimalis menjadikan kamu tidak dapat dengan mudah meletakkan berbagai perabotan didalamnya. Kamu harus lebih pintar dalam memilih jenis perabot yang akan ditempatkan di dalam dapur yang kecil.Sebagai contoh, kamu bisa menggunakan lemari es dan kompor yang memiliki ukuran yang sedang agar tidak terlalu memakan banyak ruangan. Atau kamu bisa juga membuat lemari kabinet yang tersusun ke atas agar menghemat ruangan yang ada. Agar memudahkan kamu saat akan memasak, kamu bisa membuat beberapa laci pada pinggir meja. Laci ini nantinya akan bermanfaat untuk tempat penyimpanan dapur terutama alat-alat seperti pisau, penggorengan, dan berbagai perlengkapan untuk makan.Tempatkan juga satu keranjang sampah yang tertutup di bawah meja agar kamu dapat dengan mudah membuang sisa bahan masakan. Agar dapat memberikan kesan yang luas dan lega, kamu bisa menggunakan perabot yang memiliki ukuran yang kecil namun tetap kokoh dan tahan lama.

5. Meletakkan Perkakas Dapur untuk Kitchen Set Minimalis
Kitchen set minimalis membuat kamu tidak serta merta mudah meletakkan berbagai peralatan dengan mudah di sembarang tempat. Sebab kamu memiliki kendala berupa ruangan yang terbatas dan harus kamu pikirkan alternatif pemecahannya.Kamu bisa meletakkan peralatan berdasarkan instensitas penggunaan atau pemakaiannya. Sediakan laci atau tempat yang mudah dijangkau untuk meletakkan berbagai peralatan dapur yang paling sering kamu gunakan. Hal ini sangat bermanfaat agar kamu tidak direpotkan saat akan menggunakannya.

Sedangkan untuk berbagai peralatan yang jarang kamu gunakan. bisa diletakkan di area yang terpisah. Sehingga tidak akan menggangu kamu saat memasak di sekitar kitchen set minimalis. Hal selanjutnya yang bisa kamu lakukan pada kitchen set minimalis adalah dengan menyisakan bagian dinding dapur yang ada. Dinding dapur ini nantinya akan bermanfaat untuk menggantung alat-alat masak yang akan kamu gunakan.

Baca Juga : Kitchen Set Sederhana Tetap Dinamis

6. Gunakan Sink Satu Mangkuk
Kitchen set minimalis dapat kamu buat menjadi lebih luas dengan penggunaan sink satu mangkuk. Untuk kitchen set minimalis, kamu tidak perlu menggunakan banyak sink yang justru akan memakan banyak tempat.

7. Manfaatkan Dinding yang Ada dengan Optimal
Berpikirlah secara kreatif untuk mengoptimalkan kitchen set minimalis yang kamu miliki. Jangan biarkan dinding yang ada tidak terpakai, caranya kamu bisa memanfaatkan dinding untuk menyimpan berbagai peralatan dapur seperti wajan, panci, dan lain sebagainya. Buatlah tempat penyimpanan secara vertikal dari bawah ke atas untuk memanfaatkan ruangan yang sempit menjadi lebih optimal.

Itulah sepuluh tips yang bisa kamu lakukan untuk mengakali kitchen set minimalis yang ada di dalam rumah. Mulai sekarang jangan lagi kebingungan dengan ukuran kitchen set yang kamu miliki. Kalau kamu kesulitan menentukan desain interior yang terbaik untuk rumahmu, tim desain interior dekoruma siap membantu! dekoruma siap menangani masalah design and build kitchen set kamu. Harga transparan dan bisa disesuaikan dengan budgetmu! Jangan pusing lama-lama, segera e-mail ke sales@dekoruma.com dan kamu akan dihubungi kembali maksimal 2 X 24 jam

Kitchen Set Sederhana Tetap Dinamis

Kitchen Set Sederhana Tetap Dinamis

interiorrumah.asia Pada artikel kali ini kami akan memberikan artikel mengenai  Kitchen Set Sederhana Tetap Dinamis. Berikut ini artikel yang memberikan ulasan dan pembahasan mengenai Kitchen Set Sederhana Tetap Dinamis.

Percayakah kamu, dari dulu hingga sekarang dapur termasuk bagian yang terpenting dalam sebuah hunian?

Bahkan, sebelum tahun 1920, masyarakat Jerman menjadikan dapur tidak hanya sebagai tempat memasak dan makan, tetapi juga bermain, mandi, bahkan tidur! Seiring berkembangnya gaya hidup, banyak orang mulai beralih ke kitchen set sederhana.Bagi kamu yang tinggal di kota-kota besar, mungkin kehadiran kitchen set dirasa tidak terlalu esensial mengingat memasak sudah tidak selalu menjadi aktivitas sehari-hari. Namun, bukan berarti dapur tidak lagi dibutuhkan. Oleh karena itu, kitchen set sederhana dianggap solusi agar kebutuhan memasak dan makan bisa terpenuhi tanpa menyia-nyiakan ruang dan biaya yang terlalu banyak untuk membuat kitchen set.

Untuk mengoptimalkan kitchen set sederhana, kamu harus memahami beberapa hal yang penting, tapi sering terlupakan. Apa saja?

Pahami Pembagian Zoning pada Kitchen Set Sederhana
Pada dasarnya semua kitchen set harus dirancang sesuai dengan zoning pengerjaannya. Memahami dan mengatur zoning pada kitchen set sederhana milikmu akan membuat flow dari aktivitas jadi lebih baik, tentunya semua kebutuhan yang harus dimiliki kitchen set sederhanamu jadi optimal. Ada 4 area utama yang harus ada pada kitchen set sederhanamu:

Area storage/penyimpanan
Area penyimpanan pada kitchen set sederhana bisa dibagi menjadi dua area, penyimpanan dapur; yang meliputi kulkas dan lemari makanan kering, serta area penyimpanan peralatan masak.

Area cleaning/pembersihan
Area ini merupakan tempat paling tepat meletakkan kitchen sink pada kitchen set sederhana milikmu. Disini adalah tempat kamu membersihkan alat masak dan juga bahan makanan.

Area preparation/persiapan.
Sebelum memasak tentu kamu perlu menyiapkan bahan-bahan makan. Nggak heran kamu perlu menyiapkan area persiapan yang cukup pada kitchen set sederhana milikmu supaya bisa menyiapkan bahan makanan dengan nyaman.

Area cooking/memasak.
Kitchen set sederhana tentu harus bisa mengakomodir aktivitas memasak. Agar optimal, jangan hanya memberikan kompor, lengkapi juga dengan mesih penghangat makanan dan juga rice cooker pada area ini.

Aturlah keempat area ini sesuai dengan flow aktivitas dan kebutuhan. Umumnya, pembagian urutan zoning pada kitchen set sederhana adalah:
Area penyimpanan > Area Pembersihan > Area Persiapan > Area Memasak

Baca Juga : Bangun Pohon Sendiri Dalam Rumah

Optimalkan Storage Kitchen Set Sederhana
Salah satu permasalahan mengapa dapur sering terlihat berantakan adalah sistem penyimpanan yang kurang baik. Agar kitchen set sederhana yang kamu miliki mempunyai storage yang baik, ada beberapa tips yang bisa kamu ikuti:

Gunakan toples, kontainer, atau tempat penyimpanan yang bisa ditumpuk.
Agar tidak ada ruang pada lemari penyimpanan yang terbuat, letakkan barang-barangmu pada toples, kontainer, atau kotak penyimpanan yang bisa kamu tumpuk.

Gantung apa yang bisa digantung
Gantung barang-barang di dapurmu. Mulai dari gelas, mug, hingga penggorengan, bahkan aksesoris dapur. Siapkanlah space untuk menggantung berbagai peralatan tersebut. Selain itu, manfaatkan setiap sisi dinding dapur untuk dijadikan rak dinding.

Nggak ada salahnya menyimpan di gudang
Untuk berbagai peralatan dapur yang memang sudah sangat jarang digunakan, nggak ada salahnya kamu menyimpannya diluar kitchen set sederhana yang kamu miliki (baca: di gudang)

Lemari gantung yang maksimal
Biasanya orang kerap menyisakan ruang antara langit-langit dan kitchen set sederhana yang mereka miliki. Padahal, ruang ini bisa kamu buat untu memaksimalkan lemari gantung yang kamu miliki. Dengan lemari gantung yang tinggi hingga menempel pada langit-langit, kamu bisa memanfaatkan area paling atas untuk berbagai barang yang mungkin jarang kamu gunakan.
Selain keempat tips tersebut, kamu juga bisa menggunakan berbagai perabot kitchen set sederhana seperti tempat pisau, tempat bumbu, tempat sendok, dan aksesoris lainnya untuk membuat semua perlengkapanmu rapi. Perlengkapan yang rapi tentu akan memberikan ruang yang lebih luas.